Alat pemadam api dengan media powder memang sangat populer digunakan. Hal ini dikarenakan medianya yang dapat memadamkan api dari beberapa kelas kebakaran. Namun perlu diketahui para pembaca, bahwa APAR dengan media powder ini meninggalkan residu pasca digunakan. Lalu bagaimana cara membersihkan residu APAR powder?
Sebelum para pembaca mempelajari cara membersihkan residu dari APAR powder, ada baiknya untuk mengetahui susunan zat yang membentuk media ini. Media powder terbuat dari monoammonium fosfat, natrium bikarbonat dan kalium bikarbonat yang dicampur jadi satu guna memutus reaksi dari tiga elemen pembentuk api (teori segitiga api).
Pada artikel kali ini akan disajikan pada para pembaca bagaimana cara untuk membersihkan residu dari APAR powder. Dengan membersihkan residu APAR powder sesegera mungkin, diharap akan menghindarkan para pembaca dari hal-hal yang tidak diinginkan.
Inilah Cara Membersihkan Residu APAR Powder
Karena media ini dianggap sangat korosif, membuat media ini jarang diaplikasikan pada alat-alat elektronik. Maka dari itu, ketika api sudah berhasil dipadamkan, para pembaca harus bergegas untuk membersihkan area yang terkena residu APAR powder.
Beberapa bahan yang harus disiapkan untuk membersihkan residu APAR powder adalah alkohol isopropil, cuka, baking soda, pasta dan air hangat. Bahan-bahan tersebut akan membantu para pembaca untuk membersihkan residu APAR powder sampai tuntas.
Gunakan alkohol isopropil dan air hangat dengan perbandingan 1:1. Setelah itu diamkan larutan ini beberapa menit. Lalu basahi kain pembersih dengan larutan ini. Selanjutnya, gunakan kain tersebut untuk membersihkan area yang terpapar residu APAR powder.
Lalu, untuk residu natrium bikarbonat dan kalium bikarbonat, gunakan cuka sebanyak 2% dan air panas 98%. Aplikasikan larutan tersebut pada kain pembersih, lalu bersihkan residu APAR powder menggunakan kain tersebut.
Yang terakhir untuk residu monoammonium fosfat, gunakan baking soda dan pasta. Aplikasikan campuran dari bahan tersebut dan diamkan sebentar setelah diaplikasikan pada area yang terkena residu monoammonium fosfat. Setelah itu bersihkan dengan kain basah.
Catatan Tambahan Cara Membersihkan Residu APAR Powder
Setelah semua area dibersihkan, ada baiknya untuk menggunakan kipas angin guna mengeringkan ruangan yang baru saja dibersihkan dari residu. Kipas angin akan membantu mengeringkan ruangan tersebut dan mempercepat proses downtime pasca kebakaran.
Jika APAR powder digunakan pada dapur dan meninggalkan residu, sangat disarankan untuk mencuci semua peralatan makan. Begitu juga jika powder mengenai pakaian, sangat disarankan untuk segera mencucinya.
Itu semua tips yang bisa dibagikan bagi para pembaca untuk membersihkan residu APAR powder. Dan jangan lupa setelah APAR digunakan, disarankan untuk melakukan isi ulang dan inspeksi. Jangan lupa juga untuk meng-update kartu APAR menggunakan aplikasi FIRECEK.
Sebagai Fire Engineer dan senang untuk membantu siapapun dalam mengatasi masalah teknis & non-teknis fire protection. Tujuan saya saat ini adalah menulis artikel yang mudah diikuti oleh siapapun, sehingga masalah itu tidak akan terjadi lagi.