Para pembaca mungkin masih bingung atau tidak tahu tentang alat pemadam api jenis ABC. Ini mungkin karena memang banyak jenis dari APAR yang membuat para pembaca menjadi bingung. Padahal alat pemadam api ABC ini sangat memiliki banyak manfaat dan bisa diaplikasikan pada beberapa jenis kebakaran.
Dengan semakin banyaknya penggunaan alat pemadam api ringan dan tuntutan untuk bisa mengoperasikannya. Maka dari itu, di bawah ini akan diulas bagi para pembaca, apa saja keuntungan dari alat pemadam api ABC dan bagaimana cara mengoperasikannya.
Keunggulan Alat Pemadam Api Jenis ABC
Alat pemadam api jenis ABC ini terbuat dari beberapa campuran bahan kimia. Bahan-bahan tersebut dicampur dalam takaran tertentu yang menghasilkan serbuk kimia untuk memadamkan api. Saat digunakan, valve pada tabung berfungsi sebagai tempat bertemunya bahan-bahan kimia tersebut dan sebagai output powder.
Di bawah ini akan dirangkum beberapa keunggulan yang bisa didapatkan para pembaca saat menggunakan alat pemadam api jenis ABC:
- Alat pemadam jenis ABC ini sangat tepat untuk digunakan memadamkan api yang masih berada pada tingkat awal. Biasanya alat pemadam ini ditempatkan di pos-pos keamanan. Pengaplikasian alat pemadam ABC ini bisa digunakan pada ruangan terbuka dan di dalam ruangan tertutup.
- Alat pemadam ABC bisa digunakan dalam tiga kelas kebakaran, yaitu kelas A, B dan C. Kebakaran kelas A disebabkan oleh benda padat mudah terbakar seperti kayu dan kertas. Sedangkan kelas kebakaran B disebabkan oleh benda cair mudah terbakar seperti bensin dan alkohol. Lalu, kelas kebakaran C berasal dari masalah elektrikal seperti arus pendek listrik, konsleting dan malfungsi alat elektronik.
- Keuntungan berikutnya adalah alat ini tersedia dalam dua sistem tekanan yaitu menggunakan cartridge dan stored pressure. Tekanan menggunakan cartridge terpisah dengan medianya. Sedang tekanan yang menggunakan stored pressure, tekanan berada dalam satu tabung dengan medianya.
Cara Menggunakan Alat Pemadam Api Jenis ABC
Cara menggunakan alat pemadam api jenis ABC ini sama dengan alat pemadam api lainnya yaitu dengan teknik PASS (Pull, Aim, Squeeze, Sweep) dengan detail sebagai berikut:
- Pull: menarik safety pin pada tabung APAR.
- Aim: Mengarahkan nozzle atau ujung selang ke titik sumber api.
- Squeeze: Menekan tuas pada tabung APAR untuk mengeluarkan media pemadam api.
- Sweep: menyemprotkan media ke sumber api dari kiri ke kanan atau sebaliknya.
Namun, karena media ini berbasis serbuk, maka para pembaca harus memperhatikan arah angin ketika menggunakannya, supaya penyemprotan media bisa maksimal. Setelah selesai dipakai, APAR harus dikembalikan ke tempat semula dan segera dilakukan pengisian ulang juga inspeksi kartu APAR yang bisa dibantu FIRECEK.